Berapa Kuota Internet Terpakai Saat Gunakan Zoom??

Berapa Kuota Internet Terpakai Saat Gunakan Zoom??

Foto oleh Anna Shvets dari Pexels

Ditengah Pandemi ini, salah satu aplikasi yang paling populer digunakan adalah Aplikasi Zoom. Cukup banyak institusi baik pemerintahan maupun perusahaan yang menggunakan aplikasi untuk berkomunikasi dengan seluruh karyawan/pegawai nya yang melaksanakan Work From Home.

Aplikasi ini banyak dipilih karena lebih mudah digunakan dan walau berbatas waktu online untuk yang gratisan. Tapi banyak yang belum tahu seberapa banyak kuota internet yang dihabiskan selama menggunakan aplikasinya.

Untuk mengetahui seberapa besar kuota internet yang terpakai selama menggunakan aplikasi zoom bisa  menggunakan tools bawaan Windows 10. Di Tools tersebut kita bisa melihat sebesar internet yang digunakan setiap aplikasi.

Dalam beberapa kesempatan rapat online di kantor, penulis mencoba memperhatikan seberapa besar kuota internet yang terpakai selama 1 Jam dengan jumlah peserta rapat sebanyak 20 orang. Dan ternyata windows 10 mencatat dengan pemakaian selama 1 Jam dengan peserta rapat sebanyak 20 orang bisa menghabiskan kuota internet sampai dengan 950 MB. 

Post a Comment

0 Comments